Bukan Cuma Sate! Ini 5 Menu Idul Adha Spesial Daging Kambing yang Siap Menggoyang Lidah

- 17 Juni 2024, 11:10 WIB
Maknyus dan menambah nafsu makan, ini 5 menu daging kambing yang nggak hanya sate, rekomendasi untuk Idul Adha
Maknyus dan menambah nafsu makan, ini 5 menu daging kambing yang nggak hanya sate, rekomendasi untuk Idul Adha /Tangkap layar YouTube Simple Rudy/

LamonganTerkini.com - Menikmati olahan daging kambing di Hari Raya Qurban atau Idul Adha memang menjadi part paling seru untuk dinikmati bersama keluarga. Akan tetapi, guna menghindari rasa bosan dan monoton saat menyantapnya, olahan kambing tersebut dapat dikreasikan menjadi aneka menu lezat yang rasanya tak kalah nendang di mulut.

Sudah sangat identik dengan menu sate kambing, seseorang pun sebenarnya dapat menyajikan olahan lain yang lebih beragam. Daging kambing dapat dimasak dengan aneka bumbu dapur tertentu atau dipadukan bersama sayuran sebagai sop. Pastinya, kehadiran sajian nikmat ini dijamin sangat menggoda.

Lalu, jika tidak dibuat sate, lantas apa menu yang cocok membersamai perayaan spesial Idul Adha ini? Berikut rekomendasinya yang dapat dijadikan referensi mengolah daging kambing menjadi santapan lezat.

1. Tongseng

Menu pertama yang dapat dipraktekkan di rumah adalah tongseng kambing. Sebelumnya, perlu disiapkan daging kambing tanpa bau prengus melalui tips-tips tertentu. Hal ini agar tidak mempengaruhi cita rasa masakan yang dihidangkan.

Caranya adalah bisa dilakukan dengan merebus daging dengan tambahan rempah seperti lobak, jahe, lengkuas, daun salam, daun jeruk, atau serai. Selain itu, pisahkan antara daging dan jeroannya. Melalui pengolahan yang tepat segala masakan berbahan kambing pun jauh lebih nikmat.

Terkait dengan tongseng sendiri, asal makanan ini disebutkan dari banyak daerah yaitu Solo, Klaten, Yogyakarta, Magelang, hingga Boyolali. Dibuat dari bahan utama daging atau bagian iga kambing serta dipadukan bersama rempah-rempah dan santan kelapa.

Melansir dari tayangan resep chef Rudy Choirudin di YouTube Simple Rudy pada 28 Maret 2022, bumbu dan aneka rempah komplit siap beradu dalam sebuah sajian tongseng. Misalnya bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe, lengkuas, serai, daun salam, cengkih, kayu manis, dan bunga lawang.

Ada juga tambahan menu pelengkap yakni kol, tomat hijau, serta jangan lupa cabai rawit untuk memberikan rasa pedas.

2. Gule

Rekomendasi selanjutnya yang tidak kalah populer di Nusantara yakni gule. Menikmati gule biasanya identik dengan sate, meski begitu tetap enak dimakan tanpa sajian pendukung sate kambing.

Halaman:

Editor: Merlianda Eka Arifiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah