Siapa Budi Arie Setiadi? Profil Menteri Kominfo yang Tengah Jadi Sorotan: Agama, Keluarga, Pendidikan

29 Juni 2024, 13:50 WIB
Profil dan biodata Budi Arie Setiadi, Menkominfo yang didesak mundur dari jabatannya. /Change.org/

LamonganTerkini.Com - Dalam beberapa hari terakhir nama Budi Arie Setiadi cukup ramai dibicarakan pengguna media sosial, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) tersebut saat ini masuk dalam jajaran trending topic platform X.

Budi Arie Setiadi bahkan diminta untuk mundur dari jabatannya sebagai Menkominfo Indonesia. Polemik tersebut bermula dari mencuatnya kabar adanya kebocoran pusat data nasional sementara alias PDNS akibat serangan hacker.

Budie Arie Setiadi yang saat ini mengemban jabatan sebagai Menkominfo disebut-sebut sebagai salah satu pihak bertanggung jawab atas masalah ini. Petisi yang menuntut dirinya segera mundur kini ramai ditandatangani oleh pengguna change.org.

Di tengah polemik yang saat ini berkembang, tidak sedikit warganet yang masih penasaran terhadap sosok Menkominfo tersebut, ada berbagai hal yang terkait Budi Arie Setiadi yang kini sedang dikulik oleh netizen, baik itu informasi pribadi, maupun riwayat pendidikannya.

Merangkum dari berbagai sumber, tim LamonganTerkini.Com akan mengulas profil Menteri Kominfo tersebut di dalam artikel ini.

Berasal dari Jakarta

Lelaki kelahiran 20 April 1969 ini lahir dan besar di Jakarta, Budi Arie Setiadi menimba ilmu sejak tingkat dasar hingga perguruan tinggi di wilayah tersebut.

Lahir jelang masa-masa transisi, Menteri Kominfo pengganti Johnny G. Plate ini sempat terlibat dalam berbagai aksi nasional.

Nama ayahnya adalah Joko Asmoro, sedangkan ibundanya adalah Pudji Astuti. Kini Menkominfo diketahu sudah memiliki 2 anak.

Lulusan Universitas Indonesia

Pendidikan jenjang strata 1 (S-1) hingga S-2 Menteri Budi Arie Setiadi ia selesaikan di Universitas Indonesia.

Saat S-1, dirinya mengambil jurusan Ilmu Komunikasi, sementara untuk pasca sarjana (S-2) Manajemen Pembangunan Sosial.

Gantikan Johnny G. Plate

Sempat menjabat sebagai wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, pada bulan Juli 2023 Budi Arie Setiadi sebagai Menkominfo.

Jabatan tersebut ia peroleh setelah menteri sebelumnya, yakni Johnny G. Plate terjerat dugaan kasus korupsi.

Biodata Budi Arie Setiadi

Nama: Budi Arie Setiadi

TTL: Jakarta, 20 April 1969

Umur: 55 Tahun

Agama: Kristen

Baca Juga: Profil Muhammad Nur Ichsan, Kiper Timnas Indonesia di Piala AFF U16 2024: Ternyata Berasal dari Klub Ini!

Pendidikan Terakhir: Universitas Indonesia

Jabatan di Pemerintahan: Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo)

Istri: Zara Murzandina

Itulah profil dan biodata Budi Arie Setiadi, Menteri Kominfo yang sedang ramai dibicarakan oleh pengguna sosial media.***

Editor: Rima Puspitasari

Tags

Terkini

Terpopuler