Crash Episode 7 dan 8 Tayang Jam Berapa? Jadwal dan Sinopsis Penampiran Baru Lee Min Ki Tanpa Kacamata

- 3 Juni 2024, 11:55 WIB
Crash episode 7 dan 8, usaha untuk pecahkan misteri  kecelakaan
Crash episode 7 dan 8, usaha untuk pecahkan misteri kecelakaan /instagram.com/@channel.ena.d/

LamonganTerkini.com – Lee Min Ki kini tengah tampil dengan Kwak Sun Young lewat salah satu drama yang berjudul Crash. Dalam drama tersebut keduanya tergabung dalam sebuah tim kepolisian bernama TCI. Kolaborasi keduanya mampu membantu memudahkan untuk menangkap para penjahat hingga korban kecelakaan.

Meskipun Cha Yeon Ho yang diperankan oleh Lee Min Ki ini punya pengalaman yang kurang baik terkait dengan kejadian di masa lalu, Cha Yeon Ho tetap punya keinginan yang kuat untuk bisa menangkap pelaku kejahatan.

Di setiap episodenya kedua orang tersebut berhasil mengungkap pelaku kejahatan, bahkan beberapa pelaku tersebut punya track record yang kurang baik dan merupakan seorang yang punya jabatan tertentu.

Menariknya dibalik itu semua Cha Yeon Ho ternyata punya rahasia yang besar. Lantaran di masa lalu, ia merupakan seorang terpidana atas sebuah kasus. Namun, atas kasus tersebut ia akhirnya tetap berusaha untuk menangkap dan mengungkap beberapa kejahatan. Akankan Cha Yeon Ho dan Min So Hee bisa menyelesaikan setiap kasus dan menangkap pelaku? Intip kelanjutannya dalam Crash episode 7 dan 8.

Jadwal tayang Crash episode 7 dan 8

Episode 7 dan 8 dijadwalkan akan tayang pada Senin dan Selasa, 3 dan 4 Juni 2024 pada pukul 22,00 waktu setempat dengan durasi lebih dari 1 jam.

Baca Juga: Crash Episode 5 dan 6 Tayang Jam Berapa? Lee Min Ki dan Kwak Sun Young Ungkap Kejahatan Kasus Daejeon

Sinopsis Crash episode 7 dan 8

Pada episode sebelumnya Min So Hee berupaya mengajari Cha Yeon Ho seni bela diri untuk bisa bertahan hidup. Prediksi dan perkiraan Cha Yeon Ho ternyata benar dan pria yang merupakan pelaku punya kasus yang sama.

Namun, sayangnya seni bela diri Cha Yeon Ho yang kurang baik membuat keduanya susah untuk bisa menangkap pelaku, akhirnya berkat usaha keras Cha Yeon Ho, ia bisa sukses untuk menyelesaikan masalah tersebut dan membuat pelaku berhasil ditangkap.

Namun, Min So Hee juga merasa kesal kepada mantannya yang berusaha untuk menutupi kasus tersebut hingga membuat sang pelaku akhirnya tidak bisa ditangkap dengan cepat.

Halaman:

Editor: Rima Puspitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah