Nggak Bikin Bosan! 7 Ide Kegiatan saat Liburan Sekolah yang Low Budget, Tetap Seru Meski di Rumah Aja

- 21 Juni 2024, 10:10 WIB
Ilustrasi: Tetap seru dan menyenangkan, rekomendasi ide kegiatan liburan sekolah yang simple meski tak harus jalan-jalan ke luar kota
Ilustrasi: Tetap seru dan menyenangkan, rekomendasi ide kegiatan liburan sekolah yang simple meski tak harus jalan-jalan ke luar kota /Pexels/Kampus Production/

LamonganTerkini.com - Liburan sekolah telah di depan mata, selesai dengan segala kesibukan ujian, class meeting hingga berujung di penerimaan hasil belajar, kini saatnya para siswa rehat dan bersantai. Momen liburan tersebut memang paling enak digunakan untuk menjelajahi tempat rekreasi. Akan tetapi bagi yang ingin menikmatinya secara sederhana di rumah saja pun tak ada masalah. Ada kegiatan alternatif supaya tidak bosan.

Ide kegiatan saat liburan sekolah bisa diterapkan bagi siapa saja yang dirasa tidak cukup budget untuk pergi ke luar kota. Meskipun begitu, tidak serta-merta menurunkan kesan dan makna momentum liburan itu sendiri. Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengisinya dengan berbagai hal menarik, sehingga tidak turut monoton apalagi bosan.

Misalnya, untuk menyenangkan anak-anak tidak melulu harus mengeluarkan budget besar. Cukup ajak main di taman atau tempat healing yang populer di kota setempat, seperti alun-alun. Para orang tua juga bisa mengagendakan piknik di lokasi terdekat untuk membantu sang buah hati melepaskan segala penatnya. Selain itu, menikmati acara televisi atau makan-makan bersama keluarga di rumah pun terdengar asyik, sehingga cocok direkomendasikan.

Inilah tujuh ide kegiatan untuk mengisi liburan sekolah, walau tidak melancong ke luar kota akan tetapi tetap menghidupkan suasana menyenangkan di rumah bareng keluarga.

1. Masak dan Makan Bersama

Mengagendakan masak-memasak sekaligus menikmati santapan lezat bersama dengan keluarga dirasa adalah momen yang tepat untuk saling mendekatkan diri satu sama lain. Momen hangat dan penuh keakraban ini harus sering-sering dilakukan agar tetap erat serta saling sayang.

Bisa diawali dengan menjadwalkan bangun pagi dan memulainya dengan persiapan bahan yang akan di masak. Sebelumnya juga dapat menyiapkan daftar menu yang ingin dibuat, sehingga segera diolah tanpa perlu pikir lagi.

Tak perlu ribet, menu sederhana yang dibuat dengan penuh rasa cinta sudah begitu terasa nikmat walau bukan sesuatu yang mewah. Diperlukan kerjasama yang tepat bagi semua anggota keluarga seperti penataan meja kursi, menyiapkan alat, tim beberes, jelas akan membuat momen ini jauh lebih spesial.

2. Piknik Kecil-kecilan

Selain masak bersama yang dapat dinikmati di meja makan, untuk lebih kental nuansa ala-ala liburan juga bisa menggelar piknik kecil-kecilan.

Bagi yang memiliki halaman cukup luas, menggelar karpet untuk piknik sambil ditemani hawa segar nan sejuk juga tiada salahnya dicoba. Rekomendasi kedua ini tentunya tidak akan membuat bosan dan pasti seru sekali.

Halaman:

Editor: Merlianda Eka Arifiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah