Nggak Bikin Bosan! 7 Ide Kegiatan saat Liburan Sekolah yang Low Budget, Tetap Seru Meski di Rumah Aja

- 21 Juni 2024, 10:10 WIB
Ilustrasi: Tetap seru dan menyenangkan, rekomendasi ide kegiatan liburan sekolah yang simple meski tak harus jalan-jalan ke luar kota
Ilustrasi: Tetap seru dan menyenangkan, rekomendasi ide kegiatan liburan sekolah yang simple meski tak harus jalan-jalan ke luar kota /Pexels/Kampus Production/

Piknik kecil-kecilan yang masuk dalam daftar agenda liburan sekolah pun seolah membawa kesan baru yang mana tidak selamanya memanjakan pikiran dengan sesuatu yang mahal. Cukup dengan hal sederhana dan kehangatan keluarga seolah sudah lebih dari apapun.

Jangan lupa menyandingkan dengan aneka camilan dan minuman segar, misalnya jus buah, salad, smoothie, atau makanan ringan lain yang siap mengenyangkan perut.

3. Pergi ke Taman/Alun-alun Terdekat

Selesai dengan agenda makan-makan, agar lebih puas menjelajahi waktu liburan tipis-tipis, si kecil dan keluarga dapat melanjutkan pergi ke taman atau alun-alun terdekat.

Di sini anak-anak dan orang tua dapat menjelajah sesuka hati di setiap sudut taman dengan tetap mengindahkan aturan yang ada. Misalnya menjaga kebersihan yakni membuang sampah di tempat yang telah disediakan.

Beberapa taman/alun-alun biasanya dilengkapi dengan playground ayunan, perosotan, dan spot-spot tertentu yang bantu kembangkan aktivitas motorik anak. Ini bisa jadi alternatif yang menyenangkan untuk seharian berada di tempat rekreasi murah meriah.

Tidak lupa menjajal aneka kuliner yang tersedia di sekitarnya, supaya tetap ceria dan penuhi energi di kala lelah.

4. Menonton Film

Orang tua dan anak-anaknya dapat menjadikan momentum liburan ini sebagai waktu untuk saling bersama, menjalani aktivitas harian dengan lebih banyak memberi perhatian ke si kecil, yang mana jarang didapat akibat kesibukan kerja.

Momen inilah dirasa tepat sehingga menimbulkan kesan keluarga bahagia yang hangat, saling sayang dan menjaga, juga peduli terhadap satu sama lain. Menemani si kecil tatkala menonton atau bermain-main penuh ceria.

Menonton film khusus anak-anak tidak ada salahnya diagendakan. Ini seolah penting diperhatikan oleh orang tua untuk dapat mengontrol tontonan apa yang sesuai dengan usia buah hati. Sambil mengajaknya bercerita atau memberikan nasehat berharga terkait pesan dari film yang disampaikan itu.

5. Menjadwalkan Rutin Olahraga Pagi

Meski liburan, bukan berarti menjadi bermalas-malasan, di kondisi apapun di tiap harinya wajib untuk mengagendakan olahraga secara rutin, walau sebentar.

Halaman:

Editor: Merlianda Eka Arifiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah