Cuma Ada di Sini! 4 Kuliner Khas Pasuruan Legendaris, Nikmati Lontong Kupang Kraton dan Ikan Lempuk Renyah

- 30 Juni 2024, 10:35 WIB
Rekomendasi kuliner khas Pasuruan, ada lontong kupang kraton
Rekomendasi kuliner khas Pasuruan, ada lontong kupang kraton /Channel Youtube Budiono Sukses/

LamonganTerkini.com – Kota Pasuruan yang terletak di JawaTimur mendapatkan predikat sebagai Kota Santri karena banyak berdiri pondok pesantren ternama. Daerah ini termasuk wilayah yang strategis karena berbatasan dengan beberapa kabupaten di Jawa Timur seperti Sidoarjo, Probolinggo, Malang, Kota Batu, dan Probolinggo.

Daerah ini juga menjadi transit masyarakat yang akan menuju Surabaya, Banyuwangi, dan Madura sehingga ramai dikunjungi wisatawan. Kondisi ini menyebabkan daerah ini memiliki kuliner khas yang enak dan unik.

Berbicara tentang kuliner, Pasuruan memiliki hidangan yang dimasak dengan menggunakan rempah-rempah pilihan. Di daerah ini, pengunjung juga dapat menikmati aneka hidangan ikan baik ikan laut maupun tawar.

Nah, berikut 4 kuliner khas Pasuruan yang legendaris dan menjadi buruan para wisatawan serta pecinta makanan nusantara.

1. Ikan Lempuk

Ikan Lempuk merupakan ikan asli Indonesia yang banyak ditemukan di Danau Ranu Grati di Pasuruan. Ikan ini bentuknya cukup unik yaitu transparan dan kecil panjangnya sekitar 3 sentimeter. Ikan kecil ini biasanya diolah menjadi lauk atau camilan rempeyek atau lempuk crispy.

Ikan lempuk memiliki kandungan gizi yang bermanfaat bagi tubuh sehingga baik dikonsumsi oleh ibu hamil dan anak-anak.

2. Rawon dan Sate Komo

Rawon di daerah ini cukup unik dengan tambahan hidangan berupa sate komo. Sate komo dibuat dari daging sapi bagian has dalam yang diiris besar-besar kemudian dimasak dengan bumbu rempah hingga terasa empuk. Setelah itu daging has dalam ini baru dibakar atau dibakar menjadi sebuah sate.

Rawon sendiri adalah makanan berkuah hitam pekat mirip supkaldu hitam yang dibuat dari bumbu dasar kluwek. Rawon sendiri terdiri dariirisan daging sapi, tauge, bawang goreng, dan tambahan kerupuk udang.

3. Lontong Kupang Kraton

Menjadi salah satu makanan khas daerah ini, pengunjung wajib mencicipi hidangan lontong kupang. Nama kraton diambil karena makanan ini banyak ditemukan di sepanjang Jalan Raya Kraton, alun-alun Kota Pasuruan.

Kupang sendiri merupakan salah satu jenis kerang yang biasa disantap para nelayan. Ciri khas dari hidangan ini adalah irisan lontong yang dicampur dengan bahan-bahan berupa gula, irisan cabai, sedikit petis, dan perasan jeruk nipis.

Halaman:

Editor: Christina Rosintha M


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah