Ide Makanan Idul Adha, Ini Resep Rendang Ala Chef Devina Hermawan, Enak, Cepat dan Tahan Lama

- 4 Juni 2024, 16:55 WIB
Tips membuat rendang ala chef Devina Hermawan
Tips membuat rendang ala chef Devina Hermawan /youtube.com/@devinahermawan/

LamonganTerkini.com – Rendang jadi salah satu makanan yang telah mendunia. Olahan daging sapi ini dimasak dengan santan dalam waktu yang cukup lama, namun, rasa yang dihasilkan dari makanan ini tidak perlu diragukan lagi. Nggak heran jika makanan yang satu ini cocok jadi salah satu ide menu untuk idul adha.

Makanan dari Padang, Sumatera Barat ini punya rasa yang gurih dan asin sehingga enak untuk disantap dengan nasi hangat. Rendang ini juga punya rasa yang sedikit pedas.

Tertarik untuk mencoba makanan yang satu ini, nggak perlu bingung lagi, chef Devina Hermawan membagikan tips bagaimana untuk mengolah makanan ini yang cepat dan tahan lama, berikut adalah resep dan cara membuatnya.

Bahan Rendang

Bahan pada makanan ini dibagi jadi beberapa sesi, ada yang dihaluskan atau dimasukkan saat tengah dimasak.

Bahan:
600 gr daging sapi sengkel, potong
5 siung bawang putih
7 siung bawang merah
5 butir kemiri
8 cabai keriting merah
2 cabai merah
3 cm jahe
80 ml minyak kelapa
2 batang serai, potong dan geprek
1 lengkuas, iris dan geprek
5 lembar daun jeruk purut
2 lembar daun kunyit
1 lembar daun pandan
3 lembar daun salam
500 ml air
500 ml santan kental

Rempah kering:
1 sendok makan ketumbar bubuk
2 sendok teh lada putih bubuk
2 sendok teh jinten bubuk
1/4 sendok teh kayu manis bubuk
1 sendok teh pala bubuk
1 sendok teh bunga lawang bubuk
1 sendok teh kapulaga bubuk
1 sendok teh cengkeh bubuk
1 sendok teh cabai bubuk

Lainnya:
1/2 sendok makan garam
2 sendok teh gula
1 sendok teh kaldu jamur

Baca Juga: Bukan Gunakan Santan, Ini Resep Rahasia Soto Betawi Ala Chef Ade Koerniawan

Cara membuat

Langkah pertama adalah Marinasi bumbu kering dengan daging selama semalaman, lalu blender beberapa bumbu seperti kemiri, cabe merah, cabe keriting jahe, bawang putih dan bawang merah dengan minyak kelapa.

Halaman:

Editor: Rima Puspitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah